Banyak komentar dari para netizen yang ikut melecehkan dan adapula yang membela dengan menjelaskan siapa sosok seorang Frans Kaisiepo yang pernah menjabat sebagai Gubernur di Provinsi Papua ini.
"Itu pahlawan kami dari papua. Karena peran beliau lah Irian Barat masih merupakan salah satu dari 33 Provinsi yang ada di Indonesia pada saat ini. Peran Frans Kaisiepo tidak kalah pentingnya dengan pahlawan-pahlawan lainya yang berasal dari kepulaun Jawa maupun Sumatra," komentar seorang netizen.
Perlu diketahui Frans muda termasuk orang-orang Papua pertama yang mengibarkan merah putih dan menyanyikan lagu Indonesia Raya di Papua. Ketika Papua masih diduduki Belanda, Frans termasuk orang yang aktif dan mengalami jatuh bangun menegakkan eksistensi Republik Indonesia di Papua.
Sejak November 1964, Frans diangkat menjadi Gubernur keempat di Papua. Setelah bergabung dengan Indonesia, Papua diberi nama Irian Jaya. Jabatan Frans itu dipegang hingga 29 Juni 1973. Setelah tak jadi gubernur lagi, Frans pernah menjadi anggota Dewan Pertimbangan Agung hingga meninggal di tahun 1979.
>