Pengguna Media Sosial Instagram pasti tidak asing dengan hastag #dontjudgechallenge. Hastag #dontjudgechallenge adalah kegiatan membuat video yang bertujuan menantang diri sendiri untuk nggak malu terlihat jelek.
Video hastag #dontjudgechallenge diprakarsai oleh seorang beauty blogger asal London yang bernama Em Ford, Dia di bully di media sosial karena ada jerawat di mukanya. Karena merasa kesal, dia akhirnya mengupload sebuah video. Di Video tersebut dia mencoret-coret mukanya hingga jelek lengkap dengan bintik-bintik jerawat yang kemudian berubah menjadi cantik.
Menurut Em, Jerawat, alis yang menyambung, kaca mata super tebal atau gigi yang nggak rata sering menjadi objek bully di media sosial, dia merasa #dontjudgechallenge adalah sebuah alat untuk melawan para "tukang Bully" di media sosial. Em juga menambahkan, Jerawat dan lainnya bukan masalah lagi kalau kita tahu cara membuat penampilan tetap terlihat menarik.
Berikut ini kumpulan Video #dontjudgechallenge Indonesia:
#dontjudgechallenge, Berawal Dari Jerawat Jadi Trendhttp://menggabungkan.blogspot.com/2015/07/dontjudgechallenge-berawal-dari-jerawat.html
Posted by Menggabungkan on 24 Agustus 2015