erlan Photography
Anda suka ngopi, tahukah anda tentang kopi-kopi indonesia? berikut ini adalah fakta tentang kopi yang perlu di ketahui.

  1. Jika anda membeli kopi di mall dengan harga mahal tetapi ternyata kopi yang minum adalah kopi Indonesia apa yang anda rasakan? merasa rugi, merasa ditipu, atau malah biasa saja. Tahukan anda mengapa mereka menggunakan kopi Indonesia? coffee shop tersebut menggunakan kopi Indonesia bukan hanya karena kopi Indonesia murah, tetapi karena kopi Indonesia memiliki kualitas no 2 terbaik di dunia dibawah brasil. Kopi arabika dan robusta hasil Indonesia masih menjadi primadona didunia, itulah alasan mengapa coffee shop diIndonesia menggunakan kopi asli Indonesia

  2. Kopi luwak adalah kopi asli Indonesia yang merupakan kopi paling mahal didunia, tp tahukah anda bahwa aslinya kopi luwak adalah kopinya orang miskin. Alasan utama kenapa orang-orang miskin meminum kopi dari kotoran luwak adalah karena mereka tidak bisa meminum kopi dari pohonnya karena dilarang oleh tuan tanah, sehingga mereka membuat kopi dari biji kopi yang sudah dimakan oleh hewan luwak. 

  3. Selain kopi luwak, kopi asli Indonesia yang sedang nge-hits didunia adalah kopi Gayo. Kopi gayo adalah salah satu varietas kopi yang berasal dari Sumatera yang memiliki citarasa unik, bertekstur paling halus dan bercita rasa paling berat dan kompleks di antara beragam kopi di dunia. Kopi gayo sama seperti kopi sumatra lainnya yaitu biji kopi ini mengeluarkan rasa “tanah” dan “rempah” ditambah dengan kunikan rasa kopi gayo

  4. Kopi itu unik, karena kopi bisa menghisap segala macam bau yang ada di dekatnya. Jika biji kopi diletakan dekat durien maka nantinya kopi tersebut bisa memiliki aroma durien, sedangkan apabila kopi diletakan didekat cabe, maka kopi tersebut memiliki aroma cabe. Biji kopi juga bisa digunakan untuk bau tak sedap pada ruangan, cukup letakan kopi pada ruangan yang bau makan biji kopi akan menyerap bau tersebut. 

  5. Dalam dunia kedokteran, kafein pada kopi sering digunakan sebagai perangsang kerja jantung dan meningkatkan produksi urin. Dalam dosis yang rendah kafein dapat berfungsi sebagai bahan pembangkit stamina dan penghilang rasa sakit. Dimana kafein itu tidak memperlambat gerak sel-sel tubuh, melainkan kafein akan membalikkan semua kerja adenosin sehingga tubuh tidak lagi mengantuk, tetapi muncul perasaan segar, sedikit gembira, mata terbuka lebar, jantung berdetak lebih kencang, tekanan darah naik, otot-otot berkontraksi dan hati akan melepas gula ke aliran darah yang akan membentuk energi ekstra.


(Sumber: Seminar AEKI)