Jayanti, seorang TKW asal Desa Karanganyar, Cirebon dengan Zhou Hong Ze (34), pengusaha asal Kota Taoyan, Taiwan menjadi perbincangan publik. Pasalnya, perempuan berusia 23 tahun itu berhasil menarik hati majikannya dan menjodohkan sang putra pengusaha kepada Jayanti.



Bukan hanya itu, Zhou ternyata bukan main-main. Dia rela menuruti permintaan mulai dari menikah di Cirebon di kampung halaman Jayanti. Termasuk demi cintanya Zhou pun mendadak masuk Islam dan disunat.

loading...


Hal itu dilakukan Zhou menjelang pernikahannya dengan Jayanti warga Desa Karanganyar, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon. Ternyata, apa yang dilakukan Zhou Hong Ze merupakan syarat bisa menikahi wanita pujaannya, Jayanti.

Ya, syaratnya Zhou Hong Ze masuk Islam dan mau disunat.

“Zhou Hong Ze tadi Hari Senin, 24 April, langsung masuk Islam dengan syahadat di KUA Panguragan. Ya mau tidak mau karena dia suka sama saya, jadi ya harus memenuhi syarat yang saya ajukan,” kata Jayanti 

loading...


Setelah membacakan syahadat, Zhou Hong Ze juga menjalani persyaratan selanjutnya, yakni sunat. Zhou Hong Ze pun bersedia disunat di Desa Karanganyar.

Sebelum Zhou Hong Ze disunat, pasangan tersebut diarak naik kuda mengelilingi Desa Karanganyar. Hal itu dalam rangka mengungkapkan rasa kebahagiaannya. keduanya akan menikah di kediaman mempelai wanita. Tidak hanya Zhou Hong Ze yang datang ke Desa karangnayar, melainkan bersama sebagian keluarganya. (sumber: pojoksatu)

Baca juga:
Wow, TKW Asal Cirebon Dinikahi Pengusaha Muda Taiwan Pemegang 4 Perusahaan



>