Pengguna jalan pasti tidak aneh lagi melihat orang kabur saat mendengar ada razia. Lucunya ternyata ada juga polisi yang kabur saat mendengar ada razia yang dilakukan oleh polisi juga.



Aksi polisi kanir ini terjadi pada oknum polisi yang tengah melakukan aksi pungli di perbatasan Palembang-Ogan Ilir tepatnya di Jalan Lintas Timur Sumatera. Seorang oknum polisi diketahui kabur setelah terpergok tengah melakukan aksi Razia liar terhadap sopir truk oleh sebuah operasi polisi provos.

Seorang anggota polisi berpangkat Bripka yang bertugas di Polsekta Kertapati Palembang dengan inisial AHK berhasil diamankan Provos Bid Propam Polda Sumsel. Kasubdit Provos Bid Propam Polda Sumsel, Kompol Doni Sembiring mengatakan, penangkapan tersebut berdasarkan laporan dari para sopir truk yang telah menjadi korban razia luar atau pungli yang dilakukan oknum tersebut.

Saat penangkapan, dari tangan Bripka AHK petugass Provos berhasil menyita barang bukti berupa dua buah alat senter dan uang diduga hasil razia liar sebanyak Rp 38 ribu.

Bripka AHK terancam sanksi kode etik dan disiplin Polri, bahkan dapat dikenakan saksi pemecatan secara tak terhormat jika tindakannya tersebut kerap dilakukan dan melanggar prosedur. Sedangkan untuk oknum polisi yang kabur akan dilakukan pengejaran. (Sumber: huntnews.id)